Wednesday, November 26, 2014

BEDAH WEBSITE PT. KAI (KERETA API DULU DAN SEKARANG)

 

PT Kereta Api Indonesia (Persero) harus dicatat sebagai BUMN yang paling agresif dan inovatif dalam pembenahan korporasi selama empat tahun terakhir. Hal itu terbukti dari berbagai perbaikan fundamental pada kinerja keuangan, manajemen, dan yang terutama pelayanan kepada pengguna jasa kereta api.
PT KAI sukses meniti jalan evolusi untuk kembali ke jati diri sebagai service company, yang mengedepankan pelayanan sebagai etos utama seluruh lini korporasi. Perubahan mendasar yang diiringi lonjakan kinerja korporasi itu, mendapat apresiasi luas dari publik, tecermin dari serangkaian awards yang diterima KAI dan Direktur Utama Ignasius Jonan. Evolusi yang dilakukan diantaranya perbaikan dari segi sarana prasarana, keamanan, kenyamanan, hingga ketepatan waktu tiba dan kedatangan kereta.
Untuk menyelesaikan tugas membedah website dalam mata kuliah Pengantar Bisnis Informatika ini, saya hanya khusus membahas tentang pembelian tiket kereta api. Tiket yang dulunya hanya bisa dibeli secara manual yaitu mendatangi loket-loket penjualan, kini bisa dibeli lewat online. Dahulu jika ingin membeli tiket, satu-satunya cara adalah datang ke stasiun. Di sana kita akan dilayani oleh staf loket yang jutek, tidak pernah senyum, dan kadang suka marah-marah kalau calon penumpangnya banyak tanya/request. Belum lagi jika masa peak season, antrean di loket bisa sangat panjang dan berjam-jam. Agak merepotkan juga kalau 30 hari sebelum keberangkatan (batas waktu tiket mulai bisa dibeli), bertepatan dengan hari kerja/masuk kuliah. Terpaksa bolos deh jika ingin dapat tempat duduk. Karena tiket yang dijual tidak sejumlah tempat duduknya. Jadi tetap ada tiket yang dijual tanpa tempat duduk.
Sekarang tiket kereta api bisa dibeli di call center dan situs kereta api, juga situs-situs pembelian tiket lainnya. Bisa juga beli di Alfamart, Indomaret, PT. POS, dan lain sebagainya. Banyak cara dan banyak tempat. Pembayaran bisa dilakukan dengan tunai, transfer, ataupun kartu kredit. Tiket juga bisa dibeli 90 hari sebelum keberangkatan. Pada masa peak season, kita tidak perlu antre berjam-jam di loket. Cukup menyiapkan koneksi internet kecepatan tinggi untuk memesan tiket secara online. Kemudian, tiket yang dijual sesuai dengan jumlah tempat duduk yang tersedia. Jadi tidak ada lagi tiket tanpa tempat duduk. Dan satu hal lagi, jika kita datang ke stasiun, staf ticketing maupun customer service yang melayani sudah berseragam layaknya teller bank ataupun pramugari serta melayani calon penumpang dengan ramah disertai senyuman. Mereka juga sabar menghadapi berbagai macam karakter calon penumpang. Pelayanan PT.KAI sekarang lebih berorientasi pada customer.
VISI MISI
Visi
menjadi penyedia jasa perkeretaapian terbaik yang fokus pada pelayanan pelanggan dan memenuhi harapan stakeholders

Misi
menyelenggarakan bisnis perkeretaapian dan bisnis usaha penunjangnya, melalui praktek bisnis dan model organisasi terbaik untuk memberikan nilai tambah yang tinggi bagi stakeholders dan kelestarian lingkungan berdasarkan 4 pilar utama : Keselamatan, Ketepatan waktu, Pelayanan dan Kenyamanan

Bentuk Pelayanan dari PT Kereta Api Indonesia dikelompokkan berdasarkan produknya

Info Channel Pemesanan Tiket PT Kereta Api Indonesia (Persero):
v  Internet Reservasi
1.      Pemesanan tiket disitus resmi PT KAI dengan alamat tiket.kereta-api.co.id
2.      Pembayaran melalui ATM Bank yang sudah bekerja sama dengan PT KAI, atau pembayaran melalui Minimarket dan Payment Point yang sudah bekerja sama dengan PT KAI.

v  Rail Card & Rail Box
1.      Rail Card adalah kartu prepaid sebagai pengganti uang tunai digunakan untuk pembelian tiket Kereta Api, berbelanja di merchant-merchant yang memasang logo BNI Prepaid dan berfungsi sebagai Kartu Keanggotaan Kereta Api.
2.      Rail Box adalah mesin penjual tiket kereta api yang ditempatkan di stasiun-stasiun besar, di mall-mall dan di tempat-tempat yang telah ditentukan, sebagai tempat pembelian tiket kereta api dengan menggunakan kartu Rail Card.

v  Contact Center 121
Pemesan melakukan panggilan melalui nomor 121 (PSTN) atau 021-121 (GSM)

v  Rail Agent
Rail Agent adalah badan usaha /perusahaan yang berbadan hukum yang mewakili PT.Kereta Api Indonesia (Persero) dalam memasarkan, mempromosikan, dan melayani pemesanan karcis di daerah tertentu.

v  Mobile Ticketing Online
Mobile ticketing Online melayani penjualan tiket Kereta Api ekonomi, bisnis dan eksekutif untuk semua jurusan. Untuk saat ini Mobile Ticketing Online hanya tersedia di Daop 1 Jakarta, Daop 3 Cirebon, Daop 4 Semarang dan Daop 5 Purwokerto, dan akan segera menyusul di Daop lainnya.

v  Stasiun Online
Pemesanan dilakukan di stasiun yang sudah terhubung dengan internet/online

v  Drive Thru
Adalah Layanan tambahan bagi pengguna jasa berupa layanan pemesanan tiket dalam kendaraan, sehingga pembelian tiket yang menggunakan kendaraan mobil tidak perlu parkir ataupun turun dari kendaraan terlebih dahulu untuk membeli tiket kereta api, cukup masuk ke dalam jalur drive thru dan petugas loket akan melayani dengan cepat. Untuk saat ini layanan tiket Drive Thru telah tersedia di Statsiun Gambir, Cirebon, Semarang Tawang dan segera menyusul di Surabaya serta kota-kota lain.

v  Mitra Lainnya
Pemesanan tiket juga bisa dilakukan oleh mitra lain yang sudah bekerja sama dengan PT KAI

Referensi:
- http://kereta-api.co.id/
- http://rizazmiy.wordpress.com/2014/03/31/jonan-evolusi-kereta-api-indonesia/

Website Perusahaan/Organisasi yang Mendukung e-Environment yaitu Organisasi Hijau

Pada tugas Softskill Pengantar Bisnis Informatika yang kedua, saya akan membahas tentang Website e-Environment Organinasi Hijau.

Sebenarnya E-envirinment banyak mempunyai arti, menurut pendapat saya Environment yang berarti lingkungan  (lingkungan hidup, lingkungan keluarga, lingkungan desa dan sebagainya). e-Environment (elektronik environment) merupakan pengembangan teknologi dan informasi guna melestarikan lingkungan. Keuntungan dari e-Environment adalah bisa membantu melestarikan lingkungan yang ada di negara ini, dapat mempromosikan kekayaan alam yang dimiliki oleh masing-masing daerah dan dapat ikut serta dalam program pelestarian alam. Sebagai contoh dari e-Environment adalah Hijau, yang beralamat di http://www.hijau.or.id.

Hijau adalah lembaga independen yang bergerak dalam wilayah pendidikan lingkungan. Pada tahun 1999, Hijau berdiri didasari atas kegelisahan tentang kondisi lingkungan hidup di Jogjakarta yang semakin parah, serta kurangnya informasi tentang wacana lingkungan hidup. Hijau berkembang menjadi lembaga yang mendorong berkembangnya Pendidikan Lingkungan di Jogjakarta, melakukan kampanye isu-isu lingkungan, serta membuka wacana lingkungan kepada publik dengan aktivitas pembelajaran yang menarik.
VISI HIJAU
Tercapainya tatanan masyarakat yang ramah lingkungan selaras dengan kearifan budaya lokal
MISI HIJAU
Membangun gerakan masyarakat yang peduli terhadap lingkungan melalui seni dan budaya


Program …
Hijau mempunyai beberapa program, antara lain :
– pengembangan kapasitas guru sekolah dasar
– wacana keragaman hayati melalui pengenalan pangan lokal (tradisional)
– wacana keragaman hayati melalui kampanye satwa liar dan habitatnya
– warisan budaya dan Lingkungan
– pendidikan suara dan Lingkungan
Aktifitas….
– Serial Workshop mengenai kurikulum, metodologi pendidikan lingkungan dan metode seni alternatif
– Membidani lahirnya dan mendampingi Forum Guru Pemerhati Lingkungan Jogjakarta
– Pendidikan Lingkungan Sejak Usia Dini ( Sekolah Dasar )
– Kegiatan di dalam sekolah dan kegiatan di alam bebas bagi anak-anak dan keluarga
– Menjalankan program di Pusat Penyelamatan Satwa Jogjakarta
– Kampanye Hak-hak Satwa
– Kampanye Gaya Hidup Hijau / Gaya Hidup ramah Lingkungan
– Penyadar-tahuan publik melalui berbagai kegiatan seni dan budaya

Tampilan Website:


Referensi: - www.hijau.or.id

DNS

1. Buka file interfaces pada PC 1 dan PC 2 dan lakukan perintah :
nano /etc/network/interfaces
Dan lakukan pengaturan seperti pada Gambar 1 dan Gambar 2. Gambar 1 pengaturan pada PC 1 dan Gambar 2 pengaturan pada PC 2.

Gambar 1. File Interface PC1 

Gambar 2 . File interfaces PC 2

2. Restart Networking dengan perintah :
/etc/init.d/networking restart
3. Cek dengan :
ping 192.168.100.1

Konfigurasi File hosts
1. Buka file hosts pada PC 1 dan PC 2. Lakukan perintah :
nano /etc/hosts
Dan lakukan pengaturan seperti pada Gambar 3 dan Gambar 4. Gambar 3 pengaturan file hosts pada PC 1 dan Gambar 4 pengaturan file hosts pada PC 2.
Gambar 3 . Pengaturan hosts PC 1

Gambar 4 . Pengaturan hosts PC 2

2. Tes hasil konfigurasi pada PC 1 dan PC 2 dengan melakukan perintah :
ping www.coba.com
ping mail.coba.com

Konfigurasi DNS Server
Konfigurasi PC 1
1. Lakukan instalasi paket DNS Bind9 dengan melakukan perintah :
apt-get install bind9
2. Buka file named.conf dengan melakukan perintah :
nano /etc/bind/named.conf
3. Lakukan konfigurasi file named.conf seperti pada Gambar 5.
Gambar 5 . Isi named.conf

4. Lakukan copy isi file domain zones db.local ke db.jarkom.com dengan perintah :
cp /etc/bind/db.local /var/cache/bind/db.jarkom.com
5. Lakukan copy isi file Reverse db.127 ke db.arpa dengan perintah :
cp /etc/bind/db.127 /var/cache/bind/db.arpa
6. Buka isi file db.jarkom.com dengan perintah :
nano /var/cache/bind/db.jarkom.com
7. Lakukan konfigurasi isi file db.jarkom.com seperti Gambar 6.
Gambar 6 . Isi file db.jarkom.com

8. Lakukan konfigurasi isi file db.arpa seperti Gambar 7.
Gambar 7 . Isi file db.arpa

9. Lakukan Restart pada paket Bind9 dengan perintah :
/etc/init.d/bind9 restart
Jika tidak ada masalah akan terlihat seperti Gambar 8.
Gambar 8 . Restart Bind9

Konfigurasi PC 2
1. Buka file resolv.conf dengan perintah :
nano /etc/resolv.conf
2. Lakukan konfigurasi pada file resolv.conf seperti Gambar 9.
Gambar 9 . resolv.conf

3. Tes konfigurasi translasi dari nama ke IP Address dengan perintah :
nslookup www.jarkom.com
dig www.jarkom.com
host www.jarkom.com
ping www.jarkom.com
ping web.jarkom.com